Pandemi COVID-19 yang melanda dunia mengubah total keseharian masyarakat. Sekolah, kuliah, dan rutinitas harian lainnya terhenti entah sampai kapan. Sebagai upaya untuk menjaga kewarasan di tengah pandemi, masyarakat berusaha tetap melakukan aktivitas yang bisa dilakukan tanpa harus berinteraksi dengan orang lain. Salah satu alternatif kegiatan yang sedang marak dilakukan adalah berkebun. Selain bisa dilakukan tanpa meninggalkan rumah, berkebun juga merupakan salah satu aktivitas yang bisa dengan mudah dipelajari secara otodidak (dibanding kegiatan lain yang membutuhkan skill). Banyak orang mulai menanam tanaman, mulai dari sayuran, buah, hingga tanaman hias. Berikut adalah beberapa rekomendasi tanaman hias yang sekiranya mudah perawatannya dan cocok dibudidayakan di tengah pandemi.
1. Kaktus
Berasal dari rumpun cactaceae, kaktus merupakan tumbuhan sukulen yang seringkali dijadikan tanaman hias karena bentuknya yang lucu dan menggemaskan. Kemudahan merawat juga menjadi salah satu alasan kaktus cocok untuk dibudidayakan di tengah pandemi. Tidak menyita banyak waktu, cukup dengan menyiramnya sekali dalam satu sampai dua minggu.
2. Lili Paris
Lili paris atau kerap disebut sebagai tanaman laba-laba (spider plant) berasal dari Afrika Selatan. Tanaman ini merupakan penghasil oksigen yang cukup baik untuk kesehatan. Selain mudah beradaptasi dengan lingkungan yang bersuhu panas, lili paris dapat memperindah pagar atau teras depan rumah. Berdaun hijau yang berbentuk ramping serupa pedang membuat suasana rumah menjadi lebih teduh.
3. Bunga Kertas (Bougenvile)
Tanaman hias yang satu ini memiliki kelebihan dapat tumbuh di mana saja, bahkan di sela-sela pagar rumah yang sempit. Meskipun tidak memerlukan perhatian khusus saat merawatnya, bunga yang dihasilkan sangat indah. Bunga kertas cocok untuk memperindah pekarangan rumah supaya lebih berwarna dan sebagai penyejuk mata agar tidak stres pada masa pandemi saat ini.
4. Lidah Mertua
Sansevieria atau lebih dikenal sebagai lidah mertua merupakan tanaman hias yang cukup populer. Tanaman ini biasa dijadikan sebagai penghias bagian dalam rumah karena dapat tumbuh dalam kondisi sedikit air dan minim cahaya matahari, tetapi juga dapat diletakkan di teras rumah dengan suhu panas hingga 37° Celsius. Oleh karena itu, tanaman ini bisa dipindah-pindahkan jika sedang bosan.
5. Bunga Kamboja
Tanaman ini termasuk dalam marga plumeria. Bunga kamboja cocok bagi yang tidak sabar menanti hasil karena perawatannya mudah dan tumbuh dengan cepat. Memiliki kelopak putih dan dan semburat kuning di bagian tengahnya sehingga cocok menjadi hiasan rumah.
Nah, tanaman hias tadi bisa menjadi pilihan untuk bercocok tanam sebagai upaya penghilang stres dan pengisi waktu luang di kala pandemi. Semoga wabah ini segera berlalu sehingga kita dapat kembali beraktivitas seperti biasa. (Clean Qurrota A'yun).
Posting Komentar