Menko Kemaritiman Menjadi Pemateri Kuliah Umum di UPNVY



BPPM KLIRING – Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Jendral TNI (Purn) Luhut Binsar Pandjaitan menjadi pemateri kuliah umum yang dilaksanakan di gedung W. R. Soepratman UPN “Veteran” Yogyakarta pada Jumat (9/02/2018). Kuliah umum ini mengangkat tema percepatan dan pemerataan pembangunan melalui bidang kemaritiman sebagai wahana utama pengembangan industri dan jasa maritim Indonesia untuk mewujudkan visi poros maritim dunia.

Dalam kuliah umum ini, Luhut memaparkan perkembangan Indonesia selama masa pemerintahan Presiden Joko Widodo, terutama dalam pembangunan infrastruktur yang sedang masif dikerjakan. Menurutnya, pembangunan infrastruktur seperti jalan tol akan mengurangi cost of transportation di Indonesia yang masih lebih tinggi dibanding negara lain seperti Jepang. Selain membahas infrastruktur, ia juga memaparkan posisi Indonesia di dunia dari segi politik maupun ekonomi.

Rektor UPN “Veteran” Yogyakarta Prof. Ir. Sari Bahagiarti, M.Sc dalam sambutannya memaparkan kerjasama UPNVY dengan pemerintah. “Pusat studi pertahanan dan keamanan UPNVY telah melakukan beberapa kali kerja sama dengan kantor Kementerian Bidang Kemaritiman,” ucapnya. Kerjasama antara UPNVY dengan pemerintah tersebut telah menghasilkan empat buah buku tentang kemaritiman.

Kuliah umum ini diselenggarakan untuk memperingati Dies Natalis UPN “Veteran” Yogyakarta yang ke-60 di bulan Desember mendatang. 

Reporter: Dimas Khairul Fajri
Fotografer: Mahardiky Budiansyah
Lebih baru Lebih lama